Bekerja di kantor itu bukan cuma soal tugas dan target, justru yang paling melelahkan adalah urusan antar rekan kerja. Entah itu gosip, persaingan tak sehat, atau konflik kecil yang dibesar-besarkan, drama kantor bisa menguras energi dan bikin kamu malas ke tempat kerja. Tapi masalahnya, kamu juga tak bisa asal menjauh begitu saja dari rekan kerja apalagi rekan satu tim. Hubungan baik tetap penting untuk pekerjaan dan kenyamananmu sehari-hari.
Jadi, solusinya bukan menghindar total, tapi belajar bersikap cerdas dan bijak. Kamu tetap bisa jadi bagian dari tim tanpa harus tenggelam dalam drama. Kuncinya adalah tahu kapan harus terlibat, kapan harus diam, dan bagaimana tetap menjaga profesionalitas tanpa kehilangan sisi manusiawi kamu.
Berikut lima cara yang bisa kamu coba untuk menjaga diri dari drama kantor, tanpa terlihat dingin atau menjauhkan diri.
Jadi, solusinya bukan menghindar total, tapi belajar bersikap cerdas dan bijak. Kamu tetap bisa jadi bagian dari tim tanpa harus tenggelam dalam drama. Kuncinya adalah tahu kapan harus terlibat, kapan harus diam, dan bagaimana tetap menjaga profesionalitas tanpa kehilangan sisi manusiawi kamu.
Berikut lima cara yang bisa kamu coba untuk menjaga diri dari drama kantor, tanpa terlihat dingin atau menjauhkan diri.
1. Dengarkan, Tapi Jangan Ikut Terlibat
Ketika rekan kerja mulai bercerita tentang seseorang atau mengeluh soal atasan, kamu mungkin merasa tidak enak kalau tidak menanggapi. Tapi hati-hati, kadang dari niat baik itu, kamu malah terseret dalam drama yang bukan milikmu.
Cara amannya adalah jadi pendengar yang netral. Cukup dengarkan dengan empati, tapi jangan menambah api atau memberikan komentar yang bisa disalahartikan. Dengan begitu, kamu tetap terlihat suportif, tanpa kehilangan batas.
2. Fokus pada Tugas dan Tujuan Pribadi
Semakin kamu sibuk dengan pekerjaanmu sendiri, semakin kecil kemungkinan kamu terbawa arus drama. Bukan berarti kamu mengabaikan sekitar, tapi kamu memilih untuk menaruh perhatian utama pada apa yang kamu kerjakan.
Ketika kamu dikenal sebagai orang yang fokus dan produktif, orang-orang cenderung segan mengajakmu ke dalam gosip atau konflik. Ini juga akan membangun reputasi profesionalmu secara alami.
No comments:
Post a Comment